Permohonan Maaf dari Transjakarta
PT Transjakarta pun membenarkan kejadian ini. Tjahyadi, Kepala Divisi Sekretaris Perusahaan dan Hubungan Masyarakat, menjelaskan bus rute Stasiun Manggarai-UI itu dioperasikan oleh Mayasari.
“Fokus utama kami saat ini adalah memastikan penanganan terbaik bagi satu orang pelanggan yang mengalami luka. Korban langsung mendapatkan perawatan di RS Pasar Rebo, dan seluruh biaya pengobatan ditanggung sepenuhnya oleh pihak operator,” kata Tjahyadi.
Ia menegaskan pihaknya sedang berkoordinasi dengan Ditlantas Polda Metro Jaya untuk penyelidikan. Jika ditemukan kelalaian, sanksi tegas akan diberikan. Baik kepada pengemudi maupun operator.
“Transjakarta memastikan akan memberikan sanksi tegas kepada pramudi maupun pihak operator sesuai dengan ketentuan yang berlaku jika ditemukan unsur kelalaian dalam berkendara. Keselamatan pelanggan senantiasa menjadi prioritas tertinggi dalam setiap layanan kami,” ujarnya.
Tak lupa, Tjahyadi menyampaikan permintaan maaf. “Kami menyampaikan permohonan maaf yang sebesar-besarnya atas ketidaknyamanan yang ditimbulkan akibat peristiwa tersebut,” tutupnya.
Artikel Terkait
Keringat Pagi dan Aroma Kopi: Ritual Sempurna di Tengah Kesibukan Kota
Presiden Iran Tuding AS dan Israel Dalangi Kerusuhan, Korban Jiwa Tembus 540 Orang
Banjir Rendam Gunung Sahari, Petugas dan Warga Bahu-Membahu di Tengah Genangan
Keculasan Politik yang Dibenarkan: Stabilitas atau Kedangkalan Demokrasi?