JAKARTA - Usai melakukan operasi tangkap tangan (OTT), tim KPK ternyata sempat memeriksa Bupati Pati, Sudewo, di Kudus, Jawa Tengah. Pemeriksaan di luar lokasi penangkapan ini, menurut juru bicara KPK Budi Prasetyo, murni bagian dari strategi teknis penyidik di lapangan.
"Ini teknis strategi pemeriksaan saja oleh teman-teman di lapangan," jelas Budi, Selasa (20/1/2026).
Dia enggan merinci lebih jauh. Namun begitu, pilihan Kudus sebagai tempat pemeriksaan bukan tanpa alasan. Ada pertimbangan keamanan dan efektivitas. Sebelumnya, sejumlah warga Pati bahkan pernah mendesak KPK untuk segera menahan Sudewo.
“Tentu pemilihan tempat untuk melakukan pemeriksaan itu pertimbangan tim di lapangan,” ujar Budi.
Menurutnya, langkah itu diambil supaya proses pemeriksaan bisa berjalan lebih efektif. Apalagi, yang diamankan dalam operasi senyap itu bukan cuma Sudewo seorang. “Karena memang pihak-pihak yang dilakukan pemeriksaan itu ada beberapa,” tambahnya.
Artikel Terkait
Trump Siap Umumkan Calon Ketua The Fed, Rivalitas Empat Kandidat Memanas
Kejagung Buka Lagi Penyidikan Korupsi Tata Kelola Minyak Pertamina
Survei Ungkap Mayoritas Konsumen Kopi Indonesia Prioritaskan Sertifikasi Halal
Menkeu Purbaya Anggap Pelemahan Rupiah Masih Wajar, Fondasi Ekonomi Diklaim Kuat