Purbaya Soroti Saham Gorengan di Balik IHSG Tembus 8.602

- Rabu, 26 November 2025 | 19:18 WIB
Purbaya Soroti Saham Gorengan di Balik IHSG Tembus 8.602

Menurut Purbaya, kenaikan IHSG ini punya fondasi yang kuat. Ia menjelaskan bahwa pergerakan indeks pada dasarnya ditopang oleh kinerja perusahaan, yang ujung-ujungnya bergantung pada kondisi ekonomi nasional. Jadi, fondasi ekonominya harus solid dulu.

"Jadi kalau bagus seperti sekarang, mungkin ekonomi belum secepat itu. Tapi kan investor pasar modal kan forward-looking. Orientasi ke depan mereka bisa hitung," jelasnya.

Namun begitu, soal janji insentif untuk BEI, Purbaya angkat bicara. Ia mengungkap bahwa belum ada kepastian karena BEI sendiri, menurut pengetahuannya, belum menindak tegas pelaku saham gorengan yang kerap mendistorsi pasar.

"Belum, belum, saya belum lihat mereka [BEI] hukumin orang yang goreng-goreng," katanya lugas.


Halaman:

Komentar