Cak Imin Usul Solusi Kredit UMKM Tanpa Agunan, Jawab Jeratan Pinjol

- Selasa, 25 November 2025 | 00:50 WIB
Cak Imin Usul Solusi Kredit UMKM Tanpa Agunan, Jawab Jeratan Pinjol

Nah, untuk menjawab masalah pelik ini, Cak Imin mengusung tiga terobosan utama. Pertama, tentu saja skema pembiayaan mikro tanpa agunan. Skemanya tetap harus prudent, tapi kelayakan kredit dinilai berdasarkan kesehatan arus kas bisnis, atau yang ia sebut sebagai "innovative credit scoring".

Kedua, pembiayaan ini harus dibarengi dengan pendampingan atau inkubasi usaha. Yang ketiga, soal bunga. Harus kompetitif dan disertai skema angsuran yang fleksibel, bisa dibayar lewat berbagai platform.

Tak cuma itu, ia juga menyoroti kebutuhan segmen baru, seperti para pelaku ekonomi kreatif dan pekerja lepas semacam YouTuber, podcaster, atau kreator konten. Untuk mereka, diperlukan inovasi lain. Misalnya, pembiayaan yang berbasis pada rekam jejak monetisasi konten di platform media sosial, atau skema yang memanfaatkan Hak Kekayaan Intelektual dan royalti.

"Saatnya kita mengambil langkah berani menciptakan terobosan skema pembiayaan mikro yang inklusif,"

tegasnya sekali lagi.

Acara itu sendiri juga menghadirkan sejumlah narasumber kunci. Tampak hadir Direktur Utama PT PNM Arief Mulyadi, Rektor Universitas Teknologi Bandung Muchammad Naseer, serta VP Stakeholder Management PT BSI Greget Kalla Buana. Mereka berbagi pandangan dan pengalaman, memaparkan praktik terbaik serta model kolaborasi yang mungkin dilakukan untuk membuka akses pembiayaan yang lebih luas bagi masyarakat.


Halaman:

Komentar