Kasatreskrim Polres Tegal Kota, AKP Eko Setiabudi, membenarkan kejadian tersebut namun belum memberikan penjelasan perinci.
"Nanti akan kami jelaskan dalam konferensi pers," ujar Eko pada Jumat, 7 Maret 2025.
Informasi yang diterima Tribun menyebutkan bahwa wanita tersebut pertama kali ditemukan dalam kondisi tergeletak tak berdaya di depan sebuah kamar kos sekitar pukul 22:00 WIB.
Penikam korban dilaporkan adalah seorang laki-laki, dan terduga pacar korban sudah diamankan oleh warga setempat di lokasi kejadian.
Korban saat ini telah dilarikan ke RSUD Kardinah Kota Tegal untuk mendapatkan perawatan medis.
Sumber: Tribunnews
Artikel Terkait
Iran Klaim Campur Tangan Asing, 51 Korban Jiwa Tewas dalam Gelombang Unjuk Rasa
Isu Kabur dan Aset Miliaran: Mengapa Narasi Pelarian Khamenei Tak Menyentuh Realitas?
KPK Gelar OTT di Kantor Pajak Jakarta Utara, Dugaan Manipulasi Pengurangan Pajak
Poligami Dihukum Lebih Berat, Kohabitasi Diringankan: Paradoks KUHP Baru