Revitalisasi SDN Kedung Dalam Tangerang: Diresmikan Bupati & Dilengkapi Bus Sekolah Gratis

- Selasa, 04 November 2025 | 13:50 WIB
Revitalisasi SDN Kedung Dalam Tangerang: Diresmikan Bupati & Dilengkapi Bus Sekolah Gratis

Kolaborasi antara Pemerintah Kabupaten Tangerang dan sektor swasta ini menjadi contoh nyata dalam memajukan pembangunan pendidikan di daerah.

Apresiasi untuk Perusahaan Peduli CSR

Bupati Maesyal juga memberikan apresiasi kepada sejumlah pengembang lain yang turut menyalurkan CSR di wilayahnya, seperti BSD City, Paramount, dan Summarecon. Menurutnya, perusahaan yang beroperasi di suatu daerah wajib menunjukkan kepedulian terhadap masyarakat sekitar, baik di bidang pendidikan, kesehatan, maupun kepedulian sosial lainnya.

Peluncuran Program Bang Pendi 2025 dan Bus Sekolah Gratis

Momen peresmian sekolah ini juga dimanfaatkan untuk meluncurkan Program Bang Pendi 2025 dan Bus Sekolah Gratis.

Program Bang Pendi 2025 berfokus pada peningkatan mutu pendidikan dan kesejahteraan siswa. Sementara Bus Sekolah Gratis bertujuan untuk memperluas akses pendidikan, khususnya bagi pelajar di wilayah pesisir Kabupaten Tangerang.

Program bus sekolah ini diharapkan dapat memudahkan pelajar, mengurangi penggunaan kendaraan pribadi di sekitar sekolah, serta meringankan beban biaya transportasi orang tua.

Dengan mengucap bismillahir-rahmanir-rahim, Bupati Maesyal Rasyid secara resmi memulai program-program tersebut dan berharap dapat membawa manfaat serta melahirkan generasi yang cerdas dan berakhlak mulia.


Halaman:

Komentar