“Walaupun OMC ini dikritik enggak apa-apa,” katanya santai, namun tegas. “Kalau mau mengritik, kritik saya aja.”
Alasan perpanjangan itu sederhana: prediksi cuaca. Hingga akhir Januari nanti, ancaman hujan tinggi masih membayangi Ibu Kota. Itulah mengapa operasi ini dianggap perlu.
“Hari ini saya juga memerintahkan untuk tetap OMC minimum dua, maksimum tiga,” jelas Pramono. Targetnya jelas: agar curah hujan turun dan warga yang mengungsi akibat banjir bisa segera pulang ke rumah masing-masing. “Itulah yang kami lakukan,” pungkasnya.
Seperti diketahui, banjir telah melanda sejumlah titik di Jakarta sejak Kamis (22/1/2026). OMC jadi salah satu upaya darurat Pemprov DKI untuk mengantisipasi dampak cuaca ekstrem yang melanda. Meski kontroversial, bagi pemerintah daerah, ini adalah langkah nyata yang diambil di tengah tekanan alam.
Artikel Terkait
Trump Kumpulkan 20 Negara Bentuk Dewan Perdamaian, Prancis dan Inggris Menjauh
Program Makan Bergizi Indonesia Jadi Sorotan di Forum Ekonomi Davos
Pukul dan Jaringan: Turnamen Padel AEI-JInfovesta Lahirkan Kolaborasi di Luar Lapangan
Di Balik Mahkota Dunia: Bali di Persimpangan Pariwisata dan Krisis Lingkungan