Namun begitu, Antonius sama sekali tak mau anak asuhnya berpuas diri. Dia mengingatkan, sektor ganda putra selalu penuh kejutan. Lengah sedikit, bisa-bisa kalah dari pasangan yang tak diunggulkan sekalipun.
“Tapi tentu kan di ganda putra itu kita juga gak boleh lengah, di bawah-bawahnya juga itu gak seimbang semua, kita lengah dikit atau kita gak main gak in, start di lapangan gak bagus, kita bisa kalah,”
tegasnya. Dia juga menyoroti kedalaman skuad dari negara-negara lain yang patut diwaspadai.
Jepang dengan Takuro Hoki/Yugo Kobayashi-nya, deretan pemain tangguh dari Taiwan, hingga cadangan Malaysia yang tak bisa dipandang remeh. Semuanya punya potensi mengacaukan rencana.
“Makanya kita harus juga waspada juga dengan yang bawah-bawah, yang lainnya. Ada Jepang, terus banyak lah pemain-pemain di Taiwan banyak sekali, ya kan. Malaysia juga backupnya gak jelek juga kan,”
pungkas Antonius. Jadi, meski peluang terbuka lebar, perjalanan menuju podium tertinggi di Istora nanti dipastikan tak akan mulus. Semuanya harus diperjuangkan.
Artikel Terkait
Mbappe Siap Pimpin Madrid Bangkit dari Duka
Glasner Buka Suara: Keputusan Hengkang dari Crystal Palace Sudah Bulat
PSIS Semarang Gempur Bursa Transfer, Empat Pemain Lokal Dilepas
Fajar/Fikri Tak Puas Hanya Jadi Raja Runner-up