"Banjir di desa-desa yang ada di Kecamatan Winongan masih antara 30-80 sentimeter. Ribuan keluarga terdampak," terangnya.
Di sisi lain, kondisi serupa juga dialami dua desa di Kecamatan Grati, yaitu Kedawungkulon dan Kedawungwetan. Ketinggian airnya tak jauh berbeda, masih di kisaran 30-80 cm.
Sementara itu, di Kecamatan Rejoso, tiga desa masih belum bisa bernapas lega. Desa Toyaning, Rejoso Lor, dan Kawisrejo masih terendam, dengan titik tertinggi bahkan mencapai 70 sentimeter.
Meski begitu, ada kabar baik. Sejumlah desa lain sudah mulai melihat air surut. Warga di Desa Sekarputih, Ranggeh, Pekanggkuran, serta Kelurahan Gondangwetan di Kecamatan Gondangwetan, bisa sedikit berlega hati. Begitu pula dengan Desa Sruwi di Kecamatan Winongan yang perlahan mulai mengering.
Artikel Terkait
Saksi Kunci Kasus Ijon Rp 9,5 Miliar Bupati Bekasi Diperiksa KPK
APBD DKI 2025 Cetak Surplus Rp 3,89 Triliun, Pramono: Fondasi Fiskal Kuat
Vonis Seumur Hidup untuk Pembunuh Shinzo Abe Akhirnya Dijatuhkan
Kotak Hitam ATR 42-500 Ditemukan di Lereng Terjal Gunung Bulusaraung