Akhirnya, 98 Tiang Monorel Mangkrak di Rasuna Said Akan Dibongkar

- Minggu, 11 Januari 2026 | 08:55 WIB
Akhirnya, 98 Tiang Monorel Mangkrak di Rasuna Said Akan Dibongkar

Di sisi lain, soal anggaran, angka yang disebutkan cukup besar. Kepala Dinas Bina Marga DKI Jakarta, Heru Suwondo, sebelumnya telah membeberkannya. Dalam rapat di Balai Kota pada Rabu (7/1), Heru menyebut angka sekitar Rp 100 miliar.

"Totalnya semua sekitar Rp 100 miliar," kata Heru.

Dia menegaskan bahwa dana sebesar itu bukan cuma untuk membongkar tiang-tiang saja. Melainkan paket lengkap untuk menata ulang jalan dan trotoar di sepanjang Rasuna Said sisi timur. Semua akan dibiayai APBD.

"Kita nata tentunya nata jalan, trotoar, kita tata semua itu pakai APBD. Karena kan itu asetnya aset kita. Jadi semuanya kita tata pakai APBD," lanjut Heru menegaskan.

Jadi, dalam beberapa bulan ke depan, Rasuna Said akan jadi lokasi proyek yang cukup sibuk. Warga dan pengguna jalan mungkin perlu bersabar dengan adanya pembatasan lalu lintas. Namun begitu, hasil akhirnya diharapkan sepadan: sebuah koridor utama kota yang lebih tertata, terang, dan manusiawi.


Halaman:

Komentar