MURIANETWORK.COM – Kasus dugaan pelecehan anak mencuat di Kabupaten Labuhanbatu Selatan (Labusel), Sumatera Utara. Sebanyak 23 siswa SD di Kecamatan Kotapinang diduga menjadi korban perbuatan bejat oknum guru olahraga.
Komisi Perlindungan Anak Daerah (KPAD) Labuhanbatu Selatan mengungkap kasus ini setelah melakukan asesmen langsung di sekolah tersebut.
Ketua KPAD Labusel Ilham Daulay mengatakan, korban berasal dari kelas III, V, dan VI dengan terduga pelaku oknum guru.
“Diduga oknum guru di sekolah tersebut. Korban dari kelas III sampai VI. Pelaku melakukan pelecehan seksual seperti meraba-raba saat pelajaran olahraga,” ujar Ilham, Kamis (28/8/2025).
Artikel Terkait
Pesawat ATR 400 Hilang Kontak di Maros, 11 Orang dalam Penerbangan Yogyakarta-Makassar
Pohon Kebaikan Wan Daud: Puisi untuk Membangkitkan Singa Islam yang Tertidur
Dari Aceh ke Donbass: Kisah Briptu yang Desersi dan Jadi Tentara Bayaran Rusia
Senator Papua Kritik Lembaga Baru: Papua Butuh Dialog, Bukan Birokrasi