Fujifilm X-T30III Meluncur, Bawa Sentuhan Klasik untuk Konten Kekinian

- Sabtu, 22 November 2025 | 16:36 WIB
Fujifilm X-T30III Meluncur, Bawa Sentuhan Klasik untuk Konten Kekinian

Bicara soal video, ada beberapa peningkatan yang patut dicatat. Durasi rekaman bertambah dari 75 menit menjadi 80 menit. Pada suhu ruang standar, kamu bisa merekam hingga 29 menit. Tapi yang bikin melek adalah kemampuan burst shooting-nya. Untuk format JPG, kamera ini bisa memotret continuous hingga 173 frame, jauh melompat dari generasi sebelumnya yang cuma 29 frame.

Buat para kreator konten, Fujifilm menyelipkan fitur digital image stabilization agar rekaman video lebih stabil. Mereka juga menambahkan mode video 9:16 Short Movie yang pas banget untuk konten vertikal. Jadi, bikin video untuk platform seperti TikTok atau Reels jadi lebih gampang tanpa harus ribet edit lagi.

Seperti ciri khas Fujifilm lainnya, X-T30III datang dengan 20 mode Film Simulation. Dua yang paling populer, Reala Ace dan Nostalgic, tentu ada di dalamnya. Dengan fitur ini, kamu bisa mendapatkan karakter warna yang unik langsung dari jepretan kamera, tanpa perlu edit-edit berat di komputer.

Fitur internal flash Super Intelligent Flash masih dipertahankan, siap membantu saat kondisi pencahayaan kurang ideal. Soal harga, kamera body-nya dibanderol resmi seharga Rp. 15.888.000. Kalau mau paket dengan lensa kit xc 15-45mm, harganya jadi Rp. 18.888.000. Kamera ini sudah bisa didapatkan di Official Store Fujifilm Indonesia.


Halaman:

Komentar