Bibit Siklon 98S Mengancam, Gelombang 6 Meter Berpotensi Hantam Sejumlah Perairan

- Rabu, 28 Januari 2026 | 13:45 WIB
Bibit Siklon 98S Mengancam, Gelombang 6 Meter Berpotensi Hantam Sejumlah Perairan

Karena itu, peluangnya untuk berkembang menjadi siklon tropis penuh dalam 1-3 hari ke depan dikategorikan rendah. Meski begitu, dampak tidak langsungnya terhadap cuaca di Tanah Air sudah terasa dan diperkirakan berlangsung hingga 29 Januari.

Lalu, daerah mana saja yang perlu waspada?

Potensi hujan dengan intensitas sedang hingga lebat mengancam wilayah Kepulauan Mentawai, Bengkulu, Lampung, Banten, dan Jawa Barat. Sementara itu, kondisi laut perlu diwaspadai.

Gelombang dengan ketinggian kategori sedang (1,25-2,5 meter) berpeluang terjadi di Selat Sunda. Lebih mengkhawatirkan, gelombang tinggi (2,5-4 meter) berpotensi melanda perairan dan samudra di barat Bengkulu hingga Lampung, serta wilayah perairan seperti Selat Bali, Selat Lombok, dan perairan selatan dari Banten hingga Nusa Tenggara Timur.

Yang paling ekstrem, gelombang dengan kategori sangat tinggi, mencapai 4 hingga 6 meter, diprakirakan terjadi di Samudra Hindia sebelah selatan Banten hingga Jawa Tengah. Situasi ini jelas memerlukan kewaspadaan ekstra dari para nelayan dan pengguna transportasi laut.


Halaman:

Komentar