MURIANETWORK.COM – Video seorang pemotor tewas tertabrak kereta api (KA) karena nekat berhenti di tengah pelintasan di Kota Probolinggo viral di media sosial, Minggu (23/2/2025). Korban terpental dan sepeda motornya terseret kereta api hingga ratusan meter.
Detik-detik pemotor bernama Budi Setio Rahman (31) warga Kelurahan Kebon Sari Wetan, Kecamatan Kanigaran, Kota Probolinggo berhenti di tengah pelintasan terekam video amatir.
Korban saat itu mengendarai motor nopol N 5880 RY. Tampak korban dengan santainya berhenti di tengal rel saat pelintasan ditutup. Pengendara jalan dan warga sempat meneriaki dan berusaha menolong korban. Kereta api pun sempat mengeram dan memberi peringatan kepada korban namun tidak dihiraukan.
Artikel Terkait
Dua Bertopeng Gasak Minimarket di Sidrap, Rp10 Juta Ludes Dibawa Kabur
Madrasah dalam Bayang-bayang: Kisah Pilu Guru Bergaji Rp 300 Ribu di Tengah Gemerlap Pendidikan Nasional
Gubernur Jabar Desak Revolusi Sistem Pajak: Industri Harus Bayar Pajak di Lokasi Mereka Beroperasi
Tere Liye Soroti Dualisme Penegakan Hukum: Aparat Beri Keteladanan Buruk