Prabowo Soroti Capaian 55 Juta Penerima Makan Bergizi Gratis dalam Satu Tahun

- Selasa, 06 Januari 2026 | 15:06 WIB
Prabowo Soroti Capaian 55 Juta Penerima Makan Bergizi Gratis dalam Satu Tahun

"Ini tentu membanggakan. Presiden Brasil sendiri yang menyampaikan ke saya soal perjuangan mereka yang panjang itu. Kita, dalam satu tahun, melampaui itu," imbuhnya.

Namun begitu, Prabowo tak menutup mata. Diakuiinya, dalam program sebesar ini, pasti ada celah. "Tanya ada kekurangan? Pasti ada. Manusiawi. Penyimpangan? Itu juga pasti terjadi," katanya lugas.

Meski demikian, ia meyakinkan bahwa pemerintah tak tinggal diam. Evaluasi dan pengawasan ketat terus dijalankan untuk mendekati target sempurna, atau zero defect.

"Kita patut bersyukur. Kalau mau dilihat secara objektif, statistiknya menunjukkan keberhasilan kita nyaris sempurna, 99,99% berjalan sesuai rencana," tandasnya menutup pembahasan.


Halaman:

Komentar