Kembalinya Jorge Rodriguez: Dinasti Politik Venezuela Kukuhkan Cengkeraman

- Selasa, 06 Januari 2026 | 13:36 WIB
Kembalinya Jorge Rodriguez: Dinasti Politik Venezuela Kukuhkan Cengkeraman

Di sisi lain, banyak anggota parlemen yang melontarkan kecaman keras soal penangkapan Maduro. Mereka serentak menyatakan dukungan kepada Rodriguez, yang akan menjalankan peran sebagai pengganti sementara sang pemimpin kiri.

Suara paling lantang datang dari legislator senior, Fernando Soto Rojos.

“Presiden Amerika Serikat, Tuan Trump, bertindak seolah-olah ia adalah jaksa, hakim, dan polisi dunia,” ujarnya dengan nada tinggi.

“Kami katakan: Anda tidak akan berhasil. Kami akan mengerahkan seluruh solidaritas agar presiden sah kami, Nicolas Maduro, kembali dengan kemenangan ke istana Miraflores.”

Pidatonya disambut gemuruh tepuk tangan di ruang sidang. Momentum politik di Venezuela jelas sedang bergerak dan keluarga Rodriguez ada di pusarnya.


Halaman:

Komentar