Audi A8L Nekat Terobos Gerbang Tol, Pengemudi Diduga Alami Gangguan Psikologis

- Minggu, 23 November 2025 | 14:30 WIB
Audi A8L Nekat Terobos Gerbang Tol, Pengemudi Diduga Alami Gangguan Psikologis

Sebuah video yang sempat viral di media sosial memperlihatkan sebuah sedan mewah berwarna hitam dengan lancang menerobos gerbang tol. Kejadian itu terjadi di kawasan Ragunan, Jakarta Selatan, dan terekam jelas oleh dashcam kendaraan di belakangnya.

Mobil yang diduga kuat merupakan Audi A8L dengan mesin V6 turbocharged itu terlihat membuntuti mobil pikap saat masuk area Tol JORR. Caranya terkesan menghindari pembayaran.

Namun begitu, polisi ternyata tidak butuh waktu lama untuk melacak pengemudinya. Penelusuran dilakukan lewat identitas kendaraan tersebut.

Kasat PJR Ditlantas Polda Metro Jaya, Kompol Dhanar Dhono Vernandie, mengonfirmasi hal ini pada Minggu (23/11).

"Sudah kami temukan," katanya singkat.

Dari hasil pemeriksaan, mobil Audi A8L itu dikemudikan oleh seorang pria yang hanya diketahui berinisial A. Yang mengejutkan, polisi mendapat keterangan dari keluarga bahwa pria tersebut diduga sedang mengalami gangguan jiwa.


Halaman:

Komentar