Di sisi lain, komitmen untuk mendukung penuh karier sang aktris juga ditegaskan. The Present Company berjanji akan menciptakan berbagai sinergi agar Park So Dam bisa semakin mengembangkan warna aktingnya, tak hanya di Korea tapi juga di kancah global.
"Maka untuk memungkinkan aktris Park So Dam memperluas warna uniknya, kami berencana untuk menciptakan sinergi dalam berbagai bidang," tukas The Present Company.
Sebagai informasi, The Present Company bukanlah agensi baru biasa. Didirikan pada 2022 oleh Ahn Hyo Seop bersama manajernya, agensi ini sudah menaungi nama-nama besar seperti Shin Sae Kyung dan Seolhyun AOA.
Dengan bergabungnya Park So Dam, tentu saja ekspektasi penggemar pun melambung tinggi. Semua berharap langkah barunya ini bisa membawa angin segar dan membuka lebih banyak lagi pintu kesempatan untuk karier aktingnya ke depan.
Artikel Terkait
Bir Non-Alkohol Gemparkan Riyald, Cadar Hitam dan Jubah Putih Ramai-Ramai Cicipi Tren Terbaru
Marissa Anita Buka Suara soal Keputusan Berpisah Setelah 17 Tahun Menikah
Mpok Atiek Berurai Air Mata Saat Umrah Ketiga, Ungkap Perjalanan Tobat di Usia Senja
Lee Yi Kyung Laporkan Pelaku ke Polisi Usai Dituduh Sebar Pesan Tak Pantas