Buat para lulusan baru perguruan tinggi yang sedang mencari pengalaman kerja, ada kabar baik nih. Pemerintah lewat Kemnaker kembali membuka kesempatan melalui Program Magang Nasional 2025 Batch 3. Pendaftarannya dilakukan online via platform MagangHub, yang sudah terintegrasi dengan akun SIAPKerja.
Menurut Sekjen Kemnaker Cris Kuntadi, pihaknya mengajak perusahaan dan generasi muda untuk segera mempersiapkan diri.
"Kemnaker mengajak perusahaan dan generasi muda untuk mempersiapkan diri mendaftar. Di Batch 3 grand total akan dibuka 6.542 untuk perusahaan/Kementerian/Lembaga dengan kuota 13.652 orang peserta magang nasional," ujarnya dalam keterangan resmi, Senin (1/12/2025).
Jadwalnya cukup padat. Tahap awal pendaftaran penyelenggara dan usulan program pemagangan sudah berlangsung sejak 24 November dan akan ditutup 3 Desember 2025. Kemnaker mendorong pelaku usaha untuk berpartisipasi sebelum waktu habis.
Secara rinci, Cris memaparkan data dashboard Batch 3. Untuk penyelenggara dari K/L ada 2.012 satker dengan kuota magang yang diajukan sekitar 2.800 peserta. Sementara dari sisi perusahaan, tercatat 4.530 perusahaan yang siap menampung 10.852 peserta.
Nah, bagi perusahaan atau K/L yang belum membuka rekrutmen magang, diharapkan segera mendaftarkan kebutuhan kuotanya paling lambat 3 Desember 2025.
Artikel Terkait
Denza B5 Siap Meluncur ke Indonesia, Setir Kanan dan Bahasa Indonesia Sudah Terpasang
Betis Pegal di KL, Pantat Pegal di Jakarta: Belajar dari Toserba Wisata Malaysia
Rp60 Triliun untuk Pulihkan Rumah dan Infrastruktur yang Porak-poranda di Tiga Provinsi Sumatera
Meikarta Siap Jadi Percontohan Rusun Bersubsidi pada 2026