"Juga dalam rangka Persija yang akan menggunakan dan memanfaatkan JIS ini, mungkin perdana di Februari 2024 untuk Liga 1 mulai lagi," jelasnya.
Tak hanya itu, menteri muda tersebut juga mengaku senang akan antusiasme Persija Jakarta karena ingin menggunakan JIS sebagai homebase.
"Pemerintah merasa senang rencana Persija yang akan disini, karena selaras dengan keinginan pemerintah untuk mengoptimalisasi seluruh penggunaan stadion yang bertaraf dunia, dan JIS ini menjadi salah satunya," ungkapnya.
Dito Ariotedjo menuturkan bahwa rencananya Persija Jakarta akan melakoni 1 musim 2024 di JIS. Ia juga mengharapkan kolaborai klub Liga 1 lain dengan stadion setempat agar mengembangkan ekosistem yang lebih baik.
"Saya juga sampaikan kepada Ketum Jakmania, jika nanti sudah perdana menggunakan JIS ini, saya berpesan dan titip agar JIS ini mohon dijaga bersama karena ini adalah aset bangsa yang sangat baik," pungkas Menpora Dito. ***
Artikel ini telah lebih dulu tayang di: pengabar.com
Artikel Terkait
RCTI Amankan Tikel Semifinal, Siap Pertahankan Gelar Juara
Bolmong Amankan Tiket Semifinal Porprov Sulut Usai Taklukkan Boltim Lewat Drama Adu Penalti
Demi Kuliah di Oxford, Han Willhoft-King Tinggalkan Karier di Manchester City
Perez: Derbi Jatim Persebaya Vs Arema Setara El Clasico