Lanny/Apriyani Tumbangkan Taiwan Lewat Drama Tiga Gim di Istora

- Jumat, 23 Januari 2026 | 19:48 WIB
Lanny/Apriyani Tumbangkan Taiwan Lewat Drama Tiga Gim di Istora

Namun begitu, suasana berubah drastis usai jeda pendek itu. Lanny dan Apriyani tampil lebih agresif. Mereka meraih tujuh poin beruntun! Kejar-kejaran pun berlanjut, tapi akhirnya gim kedua berhasil mereka bawa pulang dengan angka 21-18.

Gim penentu pun berlangsung mencekam. Lagi-lagi, skor interval menunjukkan ketertinggalan tipis Indonesia, 10-11. Tapi, pengalaman dan mental juara mereka berbicara. Di titik-titik krusial, mereka lebih dingin. Poin demi poin akhirnya terkumpul, mengantarkan mereka pada kemenangan 21-19 di gim ketiga.

Sebuah kemenangan yang diperjuangkan mati-matian. Sekarang, tinggal satu langkah lagi menuju final.


Halaman:

Komentar