Persis Solo Gempur Bursa Transfer, Kadek Raditya Jadi Target Terbaru

- Rabu, 21 Januari 2026 | 11:30 WIB
Persis Solo Gempur Bursa Transfer, Kadek Raditya Jadi Target Terbaru

Ia mengaku bangga pernah menjadi bagian dari Persis dan meminta maaf kepada suporter.

Ancaman pergantian tak hanya di lini depan atau belakang. Sektor kiper pun ikut panas. Kedatangan Vukasin Vranes dari Serbia membuat posisi Gianluca Pandeynuwu goyah. Kiper asal Manado itu kini dikabarkan sedang dalam pembicaraan dengan Arema FC, mencari jaminan menit bermain yang lebih banyak.

Rekap Pergerakan Pemain

Yang Sudah Resmi Masuk:

  • Alfriyanto Nico – Penyerang (pinjaman dari Persija Jakarta)
  • Vukasin Vranes – Kiper (Serbia)
  • Dusan Mijic – Bek (Serbia)
  • Miroslav Maricic – Gelandang (Serbia)
  • Yabes Roni – Penyerang (eks Bali United)

Sedang Dikejar:

  • Kadek Raditya – Bek (eks Persebaya Surabaya)

Yang Sudah Keluar:

  • Gio Numberi
  • Sidik Saimima
  • Arapenta Poerba

Jadi, revolusi di Persis Solo benar-benar dimulai. Dengan campuran pemain asing, lokal berpengalaman, dan bidikan bek muda berlabel Timnas, mereka berharap bisa bangkit. Masa depan di kompetisi elite Indonesia sedang dipertaruhkan, dan Laskar Sambernyawa tak mau kalah lagi.


Halaman:

Komentar