murianetwork.com - Top Skor Liga Voli Putri Korea mengalami perubahan usai laga IBK Altos vs Red Sparks, Kamis (18/1/2024).
Megawati berhasil naik peringkat dalam daftar top skor Liga Voli Putri Korea dengan meraih total lebih dari 500 poin.
Red Sparks yang diperkuat Megawati berhasil mengalahkan IBK Altos dalam lanjutan putaran Liga Voli Putri Korea 2023/2024.
Dalam laga yang berlangsung di Ginmasium Daejeon Chungmu, pukul 17.00 WIB, Red Sparks menang dengan skor telak 3-0 (25-17, 27-25, 25-21).
Perolehan poin Megawati dalam lima laga di putaran keempat memang sempat tersendat dengan selalu meraih di bawah 20 poin.
Namun pada laga melawan IBK Altos, Megawati berhasil bangkit dengan menjadi pencetak poin tertinggi.
Megawati mampu menampilkan permainan terbaiknya dengan mencetak 24 poin bagi Red Sparks.
Artikel Terkait
Naga Api Mulai Padam? Strategi Herry IP Dikepung Ganda Indonesia
Gabriel Tebus Blunder, Arsenal Selamat dari Kejutan Bournemouth
Como 1907 Geser Udinese, Jarak ke Zona Liga Champions Makin Tipis
Yamaha Pilih Jakarta Lagi untuk Buka Tabir Era Baru MotoGP 2026