Fakta Terbaru Kakek 74 Tahun Nikahi Gadis 24 Tahun dengan Mahar Cek Rp3 Miliar
Pernikahan viral antara Sutarman (74 tahun) dan Sheila Arika (24 tahun) di Pacitan, Jawa Timur, kembali mencuat dengan fakta terbaru. Beredar kabar bahwa sang kakek kabur usai akad nikah dengan membawa mahar cek senilai Rp3 miliar. Namun, ternyata kabar tersebut tidak benar.
Menurut penuturan keluarga mempelai perempuan, pasangan suami istri tersebut justru sedang menikmati bulan madu mereka di Wonogiri, Jawa Tengah. Kana Kumalasari, ibu dari Sheila Arika, membantah keras kabar pelarian tersebut.
Kepolisian juga telah melakukan penelusuran terkait viralnya berita ini. Pihak berwajib memastikan bahwa pasangan pengantin memang ada dan sedang berada di Wonogiri, serta tidak ada laporan kriminalitas yang masuk terkait pernikahan ini.
Meski begitu, hingga berita ini diturunkan, masih menjadi pertanyaan besar apakah cek senilai Rp3 miliar yang dijadikan mahar tersebut dapat dicairkan atau tidak. Keluarga berharap mahar yang diberikan Sutarman bukan hanya sekadar simbol, melainkan benar-benar memiliki nilai seperti yang tertera.
Artikel Terkait
Janji Motor Tak Ditepati, Anak Tusuk Ayah hingga Tewas di Bulukumba
Gen Halal Championship 2025 Cetak 45 Finalis, Bukti Gaya Hidup Halal Kian Digandrungi Pelajar
Heboh Video 1 Menit 50 Detik, Teh Pucuk Harum Jadi Misteri yang Picu Bahaya Phising
Parlemen Iran Ancam AS dan Israel Jadi Sasaran Balasan Militer