DKLIKNEWS - Calon Wakil Presiden (Cawapres) nomor urut 2, Gibran Rakabuming Raka menyelesaikan rangkaian kunjungan hari ini, Senin 29 Januari 2024 di beberapa wilayah, yakni Kota Pekalongan, Kabupaten Tegal dan juga Brebes.
Menutup rangkaian kunjungan hari ini, Cawapres pendamping Prabowo Subianto itu menyempatkan diri untuk menyaksikan pagelaran budaya di Islamic Center Kabupaten Brebes, yang bertajuk "Indonesia Maju Berbudaya".
Pertunjukan seni budaya wayang golek dengan lakon Wayang Santri tersebut dibawakan oleh Ki Dalang Haryo Enthus Susmono. Masyarakat yang diperkirakan mencapai 5.000 orang tersebut terlihat sangat antusias menyaksikan gelaran wayang tersebut.
Baca Juga: Selewengkan Demokrasi Indonesia, Alumni Unram Desak Presiden Jokowi Mundur
Kehadiran Gibran di tempat itu pun disambut riuh oleh para pendukung Prabowo-Gibran, yang telah berkumpul sejak sore hari.
Ada hal yang unik pada pertunjukan wayang tersebut, dimana Ki Haryo Enthus Susmono menghadirkan karakter wayang Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) dan Menteri Pertahanan sekaligus Capres nomor urut 2 Prabowo Subianto.
Kehadiran dua karakter wayang tersebut sontak membuat masyarakat yang menonton pagelaran menjadi semakin antusias. Bahkan, sesekali Ki Dalang mengeluarkan candaan-candaan yang lantas disambut gelak tawa para penonton.
Artikel Terkait
Cangkruk: Ritme Pelan yang Menjaga Kediri Tetap Utuh
Iran Bergolak: Zionis Dituding Dalangi Gelombang Teror dan Pembakaran Tempat Ibadah
Demokrasi di Era Kebisingan: Ketika Politik Indonesia Hanya Jadi Tontonan
Kembang Api dan Teriakan untuk Pahlavi Warnai Malam Teheran yang Masih Bergejolak