Gubernur Khofifah Gerak Cepat Wujudkan Sudetan Penyelamat Warga dari Amukan Semeru

- Kamis, 20 November 2025 | 17:12 WIB
Gubernur Khofifah Gerak Cepat Wujudkan Sudetan Penyelamat Warga dari Amukan Semeru

Menanggapi hal itu, Khofifah mengaku sudah menggerakkan sejumlah pihak. "Kami sudah berkoordinasi dengan tim PU Bina Marga Pusat, Badan Jalan, dan BNPB," ujarnya saat berada di Jembatan Gladak Perak, Lumajang. "Kita integrasikan upaya-upaya yang ada, pokoknya cari yang paling efektif untuk keselamatan warga."

Ia berharap sudetan bisa segera direalisasikan. Dengan begitu, saat awan panas guguran datang lagi, luapannya tidak sampai membahayakan pemukiman. "Kalau sudah ada sudetan, risiko luberan mestinya bisa ditekan," tambahnya. "Yang penting antisipasi dan mitigasi jalan, tapi kewaspadaan masyarakat tetap nomor satu."

Di sisi lain, Gatot Soebroto selaku Kalaksa BPBD Jatim juga angkat bicara. Menurutnya, sudetan di area Sumber Sari memang penting. "Kalau nggak dibuat, limpasan sungai bisa keluar dan kena permukiman. Makanya kita buatkan jalannya," jelas Gatot. Upaya ini, katanya, untuk jaga jangka panjang.


Halaman:

Komentar