murianetwork.com- Kemesraan Devan dan Elsa dalam sinetron Ikatan Cinta di RCTI bakal tak bisa kita lihat lagi menyusul rencana tamatnya drama yang sudah berjalan hampir empat tahun tersebut.
Kisah Devan dan Elsa yang kini menanti buah hatinya sepertinya bakal berakhir bahagia meski ancaman datang dari Ricky yang berhasil kabur dari penjara.
Dalam episode sebelumnya, terlihat Elsa begitu bahagia merayakan gender reveal pesta untuk bayi yang ada di kandungannya.
Semua orang bebas memilih mau berpakaian biru sebagai tanda bayi itu laki-laki ataukah pakaian pink menandakan bayi yang lahir berjenis kelamin perempuan.
Keluarga Pondok Pelita yang hadir pun kompak menggunakan busana biru seperti Mama Rossa hingga Kiki dan Mirna.
Sementara sebagian lainnya memilih baju pink karena berharap bayi Elsa dan Devan nantinya perempuan.
Dari semua yang hadir hanya papa Prama yang berbaju hitam-hitam. Nampaknya ayah angkat Devan ini memang tidak ingin mengakui anak yang dikandung Elsa adalah cucunya.
Artikel Terkait
Foto Viral dan Komentar Lama: Benarkah Jule dan Jefri Nichol Lebih dari Sekadar Teman?
Mentan Amran Salah Sebut Nama Gubernur Jabar, Ruang Rapat Bergemuruh Tawa
Ammar Zoni Berharap Tak Kembali ke Nusakambangan, Ungkap Alasan Pilih Cipinang
Ivan Gunawan Ungkap Transformasi Pribadi dan Proyek Masjid Impian