Jule secara khusus meminta maaf kepada orang tuanya, Na Daehoon (suaminya), serta ketiga anak mereka: Junho, Eunho, dan Jena. Tidak hanya itu, permintaan maaf juga ditujukan kepada keluarga besar, teman-teman, dan brand yang telah bekerja sama dengannya.
"Permasalahan ini murni urusan dan kesalahan saya, sama sekali tidak ada hubungan dengan orang-orang terdekat saya maupun brand atau pihak yang bekerja sama dengan saya," tegas Jule dalam klarifikasinya.
Janji Perbaikan Diri dari Julia Prastini
Di akhir pernyataannya, Jule menyampaikan penyesalan yang mendalam dan berjanji untuk memperbaiki diri. "Saya tahu kepercayaan itu tidak mudah dibangun, namun saya berjanji akan memperbaiki diri serta menjadikan ini pelajaran berharga agar tidak terulang kembali," tambahnya.
Julia Prastini juga mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang masih memberikan dukungan dan kesempatan, dengan harapan dapat menjadi pribadi yang lebih baik ke depannya.
Artikel Terkait
Tasyi Athasyia Bocor Rahasia Sukses Bikin Karumeyaki yang Lagi Hits
Suguhan Manis Imlek 2026: Dari Kue Keranjang hingga Kumquat, Simbol Harapan di Atas Meja
Skin Check Tak Lagi Sekadar Soal Jenis Kulit, Tapi Juga Keseimbangan Mikroba
Kepergian Lula Lahfah Guncang Dunia Maya, Media Asing Turut Berduka