Dirjen Putu: Interkoneksi Sistem Informasi Pacu Kinerja Industri Kayu Olahan dan Furnitur

- Senin, 18 Desember 2023 | 23:00 WIB
Dirjen Putu: Interkoneksi Sistem Informasi Pacu Kinerja Industri Kayu Olahan dan Furnitur

 

Baca Juga: 34 Daftar Lagu Daerah Nusantara Lengkap Dengan Asal Daerahnya

 

Adapun manfaat kepada pemerintah antara lain adalah adanya transparansi aliran data bahan baku kayu kepada sektor hilir maupun sebaliknya sebagai bahan data dalam pengambilan kebijakan. 

 

“Manfaat untuk pelaku industri adalah nantinya diharapkan ada dashboard ketersediaan bahan baku kayu dan offtaker industri hilir sehingga proses aliran bahan baku kayu ke industri jadi lebih cepat,” bebernya. 

 

Tingkatkan Produksi Industri Kehutanan Indonesia

 

Sementara Deputi Bidang Pengelolaan Lingkungan dan Kehutanan Kemenko Marves Nani Hendiarti menilai pentingnya kerja sama yang akan dijalankan oleh KLHK dan Kemenperin dalam upaya penyediaan data dan informasi tentang sumber bahan baku kayu dan kebutuhan produk olahan kayu dari hulu hingga hilir. 

 

Baca Juga: Lirik Lagu Maju Tak Gentar - Lagu Nasional..Maju Tak Gentar Membela Yang Benar

 

Komitmen dan kerja sama antara Kemenko Marves, KLHK, dan Kemenperin dalam melakukan interkoneksi sistem informasi produk industri kehutanan menjadi momentum penting untuk memperkuat ketelusuran produk industri kehutanan dari hulu ke hilir di Indonesia (AG Sofyan)

“Melalui penandatanganan PKS dan Peluncuran Interkoneksi Sistem Informasi di SIPHL dan SIINas, diharapkan data dan informasi kayu sebagai bahan baku hanya diinput sekali di hulu, tidak perlu diinput berulang di setiap tahapan. Hal ini sangat membantu pelaku usaha industri hilir," terang Nani. 

 

Poin utama interkoneksi sistem informasi ini adalah menjadikan SIPHL dan SIINas saling bertukar data secara dua arah melalui sistem online. Data penggunaan kayu dan produk olahan kayu tersedia secara real-time melalui dashboard di KLHK dan Kemenperin, yang mendukung pemerintah memonitor produksi dan penggunaan kayu serta produk olahan kayu industri dalam negeri.

 

Nani menegaskan bahwa kerja sama ini menjadi langkah konkret sinergi antar lembaga untuk mendukung ketelusuran bahan baku hingga menjadi produk kayu jadi serta untuk meningkatkan produksi industri kehutanan Indonesia. 

 

Baca Juga: Kemenperin Optimalkan Potensi Industri Furnitur Nasional

 

“Peluncuran Sistem Informasi Produk Industri Kehutanan (SI PIK) ini merupakan bagian penting dari komitmen Pemerintah Indonesia untuk terus bersinergi dalam mendukung kesinambungan sistem informasi pengolahan kayu secara digital dan upaya untuk mendorong peningkatan produksi industri perkayuan Indonesia dari hulu hingga hilir,” pungkasnya. ***

Artikel ini telah lebih dulu tayang di: suarakarya.id


Halaman:

Komentar