Spekulasi Reshuffle Kabinet Prabowo: Menlu Sugiono Dikabarkan Naik Jabatan

- Rabu, 28 Januari 2026 | 14:50 WIB
Spekulasi Reshuffle Kabinet Prabowo: Menlu Sugiono Dikabarkan Naik Jabatan

Isu reshuffle kabinet Prabowo Subianto kembali mencuat. Suasana retreat menteri di Hambalang, Selasa lalu, semakin memicu spekulasi. Katanya, perombakan bakal terjadi awal Februari nanti dan beberapa posisi penting kabinet bakal tersentuh.

Dua nama yang paling sering disebut adalah Menteri Luar Negeri dan Menko PMK. Menariknya, kabar yang beredar justru menyebut Menlu Sugiono bakal dipromosikan. Dia dikabarkan akan pindah ke kursi Menko PMK, menggantikan Pratikno.

Kalau benar, ini berarti Pratikno jadi sosok "orang Jokowi" berikutnya yang tersingkir dari lingkaran kekuasaan. Sebelumnya, beberapa nama dari era sebelumnya sudah lebih dulu diganti.

Namun begitu, Sugiono sendiri tampak tak banyak tahu. Usai bertemu dengan DPR, Selasa siang, dia justru mengaku baru dengar isu reshuffle itu dari para wartawan.

Dia menegaskan, soal reshuffle sepenuhnya wewenang Presiden. Karena tak punya informasi, dia menyarankan media untuk bertanya langsung ke Prabowo.


Halaman:

Komentar