Sebelumnya, Pendukung calon presiden nomor urut 1 Anies Baswedan dari kalangan k-popers tampaknya tak main-main mengeluarkan anggaran besar secara mandiri untuk membuatnya menjadi idola. Tak hanya aktif di media sosial, kini kalangan k-popers itu membuatkan videotron di beberapa ruas jalan yang ada di Bekasi hingga Jakarta.
Videotron yang dibuat dari hasil patungan para k-popers yang mengidolakan Anies itu diunggah akun X @aniesbubble. Dalam takarirnya, disebutkan bahwa videotron tersebut berada di depan Grand Metropolitan Bekasi.
Rupanya, pembuatan videotron Anies yang bermode layaknya ido K-Pop itu digawangi akun X @aniesbubble dan @olpproject.
"Anies’s ads by @olpproject x @aniesbubble. Check it out in front of Grand Metropolitan Bekasi!" tulis akun X @aniesbubble, dikutip Senin (15/1).
Tak hanya di Grand Metropolitan Bekasi, videotron hasil patungan di media sosial itu juga ternyata sudah mejeng lebih besar di depan Graha Mandiri, Menteng, Jakarta Pusat.
Artikel ini telah lebih dulu tayang di: jawapos.com
Artikel Terkait
Dokter Tifa Ungkap Enam Versi Ijazah Jokowi, Soroti Emboss Misterius dari Polda
PKS di Persimpangan: Ikut Arus Kekuasaan atau Teguh pada Prinsip?
Ahok Bongkar Motif di Balik Wacana Pilkada Lewat DPRD: Ini Pasar Gelap Politik!
Di Tengah Sorak Petani Karawang, Prabowo Sindir Elit yang Kerjanya Cuma Ngejek