JAKARTA, murianetwork.com - Pembaruan industri otomotif terus menjadi sorotan, khususnya seiring dengan tren pengembangan kendaraan ramah lingkungan.
Dalam pandangan Toyota Motor Corp, pemimpin pasar global, kendaraan ramah lingkungan tidak hanya terbatas pada mobil listrik.
Akio Toyoda, Chairman Toyota, dengan tegas menyatakan keyakinannya bahwa pangsa pasar mobil listrik berbasis baterai (BEV) hanya akan mencapai 30 persen, sedangkan kendaraan lain, seperti mobil hybrid, mobil sel bahan bakar hidrogen, dan mobil berbahan bakar minyak (BBM), akan tetap memiliki peran penting.
Dalam sebuah wawancara yang dikutip oleh Bangkok Post, Toyoda mengungkapkan keyakinannya bahwa keputusan terkait tren kendaraan ramah lingkungan tidak semata-mata akan dipengaruhi oleh peraturan atau keputusan politik.
Menurutnya, konsumen memiliki peran kunci dalam memilih solusi yang sesuai dengan kebutuhan dan gaya hidup mereka.
"Saat ini, sekitar 1 miliar orang di dunia masih hidup tanpa listrik. Membatasi pilihan mereka dengan mobil mahal bukanlah jawaban yang tepat," ujar Toyoda dalam sebuah acara bisnis baru-baru ini.
Artikel Terkait
Penjualan Mobil Hybrid Anjlok 23% di Tengah Kebangkitan Pasar Otomotif Nasional
Honda Super One Mulai Tes Jalan di Indonesia, Kapan Launchingnya?
Honda Culture Indonesia Vol. 2 2025: Event Gaya Hidup & Komunitas Honda Terbesar
Gran Max Pick Up Jadi Mobil Terlaris Daihatsu Oktober 2025, Geser Dominasi Sigra