CIREBONRAYA - Pelatih Timnas Indonesia, Shin tae Yong bisa bernafas lega. Klub sepakbola Belanda, ADO Den Haag resmi merestui dan melepas Rafael Struick ke Piala Asia 2023 Qatar.
Usai dilepas ADO Den Haag, Rafael Struick dipastikan bakal segera menyusul Shin tae Yong dan koleganya di skuad Timnas Indonesia yang tengah melakukan training center di Turki.
Kepastian ADO Den Haag merestui Rafael Struick bergabung ke Timnas Indonesia di Piala Asia 2023 Qatar.
Keputusan ini disampaikan melalui akun resmi di Instagram kesebelasan yang bermarkas di Den Haag, Belanda.
ADO Den Haag menyebutkan nama Rafael Struick untuk bergabung ke Timnas Indonesia dalam turnamen Piala Asia 2023 Qatar pada 12 Januari sampai 10 Februari 2024 mendatang.
Artikel Terkait
Gali Freitas Cetak Brace, Persebaya Taklukkan Malut United 2-1
Jonatan Christie Tumbang di Semifinal Malaysia Open, Kunlavut Vitidsarn Lolos ke Final
Thom Haye Sambut Duel Panas Persib Lawan Persija: Taruhannya Trofi Juara Paruh Musim
Nico Kembali ke Solo, Bawa Misi Selamatkan Laskar Sambernyawa dari Degradasi