Mereka meluapkan kegembiraan itu setelah nasib baik menolong mereka sehingga menyandang status tiga besar terbaik di fase grup sehingga berhak merengkuh satu tiket menuju fase 16 besar.
Baca Juga: Timnas Indonesia Kalahkan Vietnam di Piala Asia 2023, Presiden Jokowi Puji Racikan Shin Tae Yong
Kegembiraan para punggawa Timnas Indonesia juga dirasakan oleh Ketua Umum PSSI Erick Thohir usai skuad Garuda melaju ke fase 16 besar Piala Asia 2023.
"Alhamdulillah, sejarah baru untuk sepak bola Indonesia. Satu tempat di 16 besar Piala Asia 2023 bisa diamankan Timnas Indonesia," ungkapnya di Instagram @erickthohir.
Sejarah baru ini, lanjut Erick Thohir, karena perjuangan luar biasa dari pemain, pelatih, dan ofisial untuk bisa membawa Indonesia ke babak 16 besar Piala Asia 2023 di Qatar.
Selain itu doa seluruh masyarakat Indonesia yang tak pernah berhenti untuk Timnas Indonesia turut mempermudah langkah Pratama Arhan dkk tidak angkat koper lebih awal sebagaimana Vietnam.
"Perjuangan belum selesai, kita berikan yang terbaik untuk membawa Garuda Mendunia," seru Ketua Umum PSSI.
Artikel ini telah lebih dulu tayang di: adatah.com
Artikel Terkait
Ganda Putri Indonesia Gasak Tuan Rumah, Lolos ke 16 Besar Australia Open
Spanyol Tahan Imbang Turki 2-2, Tiket Piala Dunia 2026 Dapat Dikantongi
Dramatis di Basra, Iraq Pastikan Tiket Playoff Piala Dunia 2026 Lewat Gol Injury Time
Sabar/Reza Hancurkan Perlawanan Jepang, Melenggang ke Babak Berikut Australian Open 2025