Polri Beralih dari Menghadapi ke Melayani dalam Mengawal Demo

- Senin, 26 Januari 2026 | 13:10 WIB
Polri Beralih dari Menghadapi ke Melayani dalam Mengawal Demo

Dalam rapat kerja dengan Komisi III DPR di Senayan, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo membeberkan sejumlah upaya transformasi di tubuh Polri. Fokusnya? Pelayanan kepada masyarakat. Salah satu contoh konkret yang dia sodorkan adalah perubahan pendekatan dalam mengamankan aksi demonstrasi atau unjuk rasa.

"Soal transformasi pelayanan untuk penyampaian pendapat di muka umum, kami terus berupaya memperbaikinya," ujar Sigit, Senin (26/1/2026).

Menurutnya, ada banyak perbaikan yang digulirkan. Intinya, mengubah cara pandang sepenuhnya.

"Kami mendorong berbagai perbaikan. Salah satunya ya paradigma pelayanan itu sendiri," tegasnya.


Halaman:

Komentar