Takaichi bilang semua akan dijalankan secara "bertanggung jawab." Tapi pasar tak sepenuhnya percaya. Rencana pemotongan pajak itu mengguncang pasar obligasi pekan ini, menambah kekhawatiran akan defisit yang dibiayai utang. Hasil obligasi pemerintah melonjak, sinyal jelas berkurangnya kepercayaan investor.
Mata semua orang kini tertuju pada Bank of Japan. Bank sentral dijadwalkan umumkan keputusan kebijakan moneter Jumat sore setelah rapat dua hari. Mereka diperkirakan tak akan ubah suku bunga, tapi sikap mereka terhadap gejolak pasar akan jadi sorotan utama.
Pertarungan Baru di Panggung Politik
LDP sudah memerintah Jepang puluhan tahun hampir tanpa jeda. Tapi kali ini, tantangannya berbeda. Menjelang pemilu, Partai Demokrat Konstitusional menggandeng Partai Komeito membentuk aliansi baru: Centrist Reform Alliance. Koalisi ini berharap bisa meraih pemilih mengambang yang selama ini mendukung Takaichi.
Analis bilang pemilu bisa berlangsung ketat, tergantung pada kemampuan aliansi baru itu konsolidasikan suara. Meski begitu, peluang oposisi untuk menang secara keseluruhan masih dianggap kecil.
“Faktor penentu hasil pemilu bisa terletak pada perilaku memilih kelompok usia muda dan paruh baya, seperti yang terjadi pada pemilu majelis tinggi Juli lalu,” tulis Mizuho Research & Technologies dalam sebuah catatan analisis.
Dan di segmen pemilih muda inilah Takaichi punya modal kuat. Jajak pendapat akhir Desember 2025 oleh harian Sankei Shimbun dan Fuji Television menunjukkan dukungan terhadap pemerintahannya mencapai sekitar 90% di kalangan pemilih di bawah 30 tahun. Angka yang fantastis, dan mungkin jadi kunci bagi taruhan politik besarnya di bulan Februari nanti.
Artikel ini merupakan adaptasi dari berita dalam bahasa Inggris.
Disusun oleh Ausirio Sangga Ndolu
Editor: Muhammad Hanafi
Artikel Terkait
Jakarta Tenggelam: 121 RT dan 16 Ruas Jalan Masih Terendam Banjir
Tiga Warga Terluka Akibat Pohon Tumbang Diterjang Hujan Deras di Senen
Hakim Bebaskan Mahasiswa Riau, Tiga Aktivis Lain Tetap Ditahan
Cipamingkis Meluap, Bekasi Siaga Banjir Kiriman