Modus Baru Peredaran Narkoba: Transaksi Pakai QRIS Digerebek di Matraman

- Rabu, 26 November 2025 | 07:40 WIB
Modus Baru Peredaran Narkoba: Transaksi Pakai QRIS Digerebek di Matraman

Siang itu, kawasan Berlan di Matraman, Jakarta Timur, mendadak riuh. Bukan oleh keramaian biasa, melainkan oleh penggerebekan yang digelar gabungan BNN, Bareskrim, Polda Metro Jaya, dan POM TNI AD. Mereka membongkar sarang narkoba yang ternyata beroperasi cukup modern. Yang mengejutkan, transaksi 'ketengan' atau eceran di sana bahkan bisa dibayar pakai QRIS. Bayangkan, barang haram dibeli dengan cara semudah scan barcode.

Sabu dan ganja kering berhasil diamankan dari lokasi. Tak butuh waktu lama bagi petugas untuk meringkus para pelaku yang berkeliaran di sekitar tempat kejadian.

Menurut sejumlah saksi, penggerebekan ini terjadi pada Selasa siang. Petugas BNN dengan cermat menyisir setiap sudut kampung di Jalan Kesatrian itu. Dari pantauan di lokasi, terlihat beberapa rumah yang dicurigai sebagai markas peredaran digeledah habis-habisan.


Halaman:

Komentar