Polisi Ungkap Kasus Pembunuhan Driver Taksi Online di Tol Jagorawi, Pelaku Ditangkap
Polisi Resor Bogor menggelar konferensi pers untuk mengungkap perkembangan kasus perampokan yang berakhir dengan tewasnya seorang driver taksi online, Ujang Adiwijaya (57). Jasad korban sebelumnya ditemukan dalam keadaan terikat di kawasan Tol Jagorawi, Kabupaten Bogor.
Dalam pemaparan tersebut, penyidik menghadirkan sejumlah barang bukti kunci. Barang bukti yang paling mencolok adalah mobil milik korban yang terparkir di halaman Mapolres Bogor. Kondisi mobil tersebut menunjukkan adanya sejumlah goresan dan dililit garis polisi.
Selain kendaraan, barang bukti lain yang turut diamankan antara lain kabel charger, kunci kendaraan, BPKB, bed cover, serta beberapa potong pakaian. Barang-barang ini diduga kuat terkait dengan kronologi kejadian perampokan dan pembunuhan ini.
Artikel Terkait
Dini Hari di Kebon Jeruk, Polisi Gagalkan Rencana Tawuran Remaja
Polres Bogor Gelar Nobar Suporter Persib-Persija, Rivalitas Diredam di Layar
Drone Misterius di Perbatasan Korea Picu Adu Klaim dan Cacian
Prabowo Gelar Rapat Strategis di Rumah Hambalang, Bahas Industri Garmen hingga Investasi Semikonduktor