murianetwork.com: Wakil Menteri Pertahanan RI M. Herindra menghadiri acara Penganugerahan Keterbukaan Informasi Publik (KIP) Tahun 2023 yang diselenggarakan di Aula Istana Wakil Presiden Jakarta, Selasa, (19/12/2023).
Wakil Presiden Ma'ruf Amin dalam acara penganugerahan Keterbukaan Informasi Publik Tahun 2023 ini didampingi oleh Ketua Komisi Informasi Pusat Donny Yoesgiantoro.
Di tahun 2023 ini, Kementerian Pertahanan kembali meraih predikat informatif dari Komisi Informasi Pusat, seperti halnya di tahun 2022. Hal ini merupakan wujud komitmen Kemhan dalam menjalankan amanat UU No. 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik.
Kementerian Pertahanan kembali meraih predikat informatif dari Komisi Informasi Pusat pada Anugerah Keterbukaan Informasi Publik Tahun 2023. Foto: Humas Kemhan
Pada kesempatan tersebut, Wamenhan M. Herindra menerima secara langsung penghargaan KIP pada kategori Kementerian dari Ketua Komisi Informasi Pusat Donny Yoesgiantoro.
Artikel Terkait
Sertijab Asintel & Aster Panglima TNI Dipimpin Langsung oleh Kasum TNI di Mabes TNI
KPK Selidiki Dugaan Korupsi Proyek Kereta Cepat Whoosh: Tanah Negara Dijual Kembali?
YLBHI Kecam Gelar Pahlawan untuk Soeharto: Disebut Pengkhianatan Konstitusi dan Pengagungan Diktator
Suriah Resmi Gabung Koalisi Global Anti-ISIS Setelah Pertemuan Bersejarah dengan AS