Lisa Mariana kembali membuat pengakuan mengejutkan terkait kisruh yang menyeret namanya dengan mantan Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil.
Dalam wawancaranya dengan media, Lisa mengaku rumahnya sempat didatangi oleh beberapa orang tak dikenal yang mengaku sebagai perwakilan dari pihak Ridwan Kamil.
Kejadian itu, menurut Lisa, saat ia menolak untuk USG di rumah sakit pilihan Ridwan Kamil.
Lisa menyebut bahwa para tamu yang datang secara tiba-tiba tersebut membawa sebuah surat pernyataan yang memintanya untuk menandatangani dan mengaku bahwa semua pernyataan sebelumnya adalah kebohongan.
"Timnya RK datang ke rumah saya, dia minta itu (USG) di rumah sakit yang dia temukan, sangat memaksa. HP semua di rumah saya disandera," kata Lisa, dikutip Minggu 13 April 2025.
Lisa mengaku menolak menandatangani surat tersebut karena merasa ditekan dan tidak diberi waktu untuk membaca atau berkonsultasi lebih lanjut dengan kuasa hukumnya. Ia juga mengaku trauma atas kejadian tersebut.
"Di USG, terus memang ada di situ ada yang dilebihkan atau dikurangkan hitungan minggunya, usia kehamilan. Lalu si inisial R ini marah dan memaksa saya untuk memandatangani surat yang belum saya baca isinya," tutur Lisa.
Kuasa hukum Lisa Mariana membenarkan adanya kejadian itu dan mengatakan sedang mengkaji kemungkinan melaporkan kejadian tersebut ke pihak berwajib.
“Kalau benar itu orang suruhan, apalagi sampai ada tekanan untuk tanda tangan, ini sudah masuk ke ranah intimidasi,” ucap Jhonboy Nababan pengacara Lisa.
Sumber: disway
Foto: Lisa Mariana kembali membuat pengakuan mengejutkan terkait kisruh yang menyeret namanya dengan mantan Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil.-hasyim ashari-
Artikel Terkait
Nha Trang Berubah Jadi Lautan, 41 Nyawa Melayang Akibat Banjir Dahsyat
Video Pengeroyolan Siswa di Losarang Diklaim Sekolah Hanya Kelewat Batas
21 Tahun Jadi Budak di Negeri Jiran, Tangis Ibu Ini Pecah Saat Jumpa Virtual dengan Cucu
41 Dapur MBG di Bawah Kendali Putri Wakil DPRD Sulsel, Muncul Tanda Tanya