Selasa (27/1) siang, suasana di kawasan Hambalang, Bogor, terlihat sibuk. Di kediaman resminya, Presiden Prabowo Subianto baru saja menggelar rapat terbatas. Pertemuan itu dihadiri oleh sejumlah menteri dari Kabinet Merah Putih.
Hadir dalam kesempatan itu Menteri Pertahanan Sjafrie Sjamsoeddin dan Menteri Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi Brian Yuliarto. Tak ketinggalan, Wakil Panglima TNI Tandyo Budi dan Mensesneg Prasetyo Hadi. Seskab Teddy Indra Wijaya juga ikut serta.
Menurut Teddy, pokok pembicaraannya adalah hasil lawatan Presiden ke Inggris belum lama ini. Intinya, ada kesepakatan yang cukup menggembirakan antara pemerintah RI dan Inggris.
"Hari ini, Presiden Prabowo Subianto mengumpulkan sejumlah Menteri Kabinet Merah Putih di kediaman Hambalang, Bogor, Selasa, 27 Januari 2026,"
kata Teddy.
"Pertemuan tersebut fokus membahas perkembangan kerja sama pendidikan antara Indonesia dan sejumlah universitas ternama di Inggris Raya,"
Artikel Terkait
Tenaga Kesehatan di Lumajang Ketahuan Selundupkan 240 Pil Koplo Lewat Organ Intim
Di Balik Jarum Infus: Kisah Tiga Perempuan Menemukan Makna Hidup Melawan Kanker Payudara
Gajayana Terhenti Usai Tabrakan dengan Truk di Perlintasan Kebumen
Dari Tuduhan Es Gabus Palsu, Terkuak Rumah Ambruk dan Anak Putus Sekolah