Wamen Agus Jabo Beri Tenggat: Lahan Sekolah Rakyat di Padang Lawas Utara Harus Segera Siap

- Selasa, 20 Januari 2026 | 21:48 WIB
Wamen Agus Jabo Beri Tenggat: Lahan Sekolah Rakyat di Padang Lawas Utara Harus Segera Siap

Di sisi lain, Agus Jabo juga menyoroti pentingnya kecepatan. Percepatan pemenuhan administrasi sejak dini akan sangat menentukan. Dengan dokumen yang lengkap dan lahan yang sudah siap, usulan dari Padang Lawas Utara bisa segera diproses. Targetnya, agar pembangunan fisik bisa masuk dalam tahapan tahun berjalan, tidak molor.

“Percepatan dan ketelitian administrasi sangat penting,” ujarnya.

Program seperti ini, lanjutnya, baru bisa berjalan lancar dan memberi manfaat nyata bila dasar hukumnya kuat. Khususnya untuk mendukung upaya penanggulangan kemiskinan lewat jalur pendidikan.

Untuk itu, langkah konkret yang diminta dari Pemda cukup jelas: segera lengkapi surat pernyataan dari kepala daerah. Surat itu berisi komitmen penyerahan atau pinjam pakai lahan permanen kepada Kemensos. Proses administrasi ini menjadi gerbang utama sebelum pembangunan fisik dimulai.

Pertemuan yang berlangsung pada 20 Januari 2026 itu pun ditutup dengan harapan. Harapan bahwa Padang Lawas Utara dapat segera memenuhi prasyarat itu, agar cita-cita menghadirkan Sekolah Rakyat segera terwujud di tanah mereka.


Halaman:

Komentar