Di Ruang Sidang Utama Kemendagri, Jakarta, suasana Rabu siang itu tampak khidmat. Menteri Dalam Negeri Muhammad Tito Karnavian secara resmi melantik tiga pejabat pimpinan tinggi madya di lingkungan kementeriannya. Acara ini digelar berdasarkan Keputusan Presiden Nomor 2/TPA Tahun 2026.
Dalam arahannya, Tito tak sekadar menyampaikan selamat. Ia menekankan betapa krusialnya bagi para pejabat baru ini untuk benar-benar paham job description mereka. Apalagi, sebagai Mendagri, dirinya punya seabreg tugas di luar kementerian. Makanya, dukungan dari tim internal yang solid dan kompeten itu mutlak.
“Untuk itulah saya meminta yang di Kemendagri mau enggak mau harus didukung oleh orang-orang yang kompeten,” ucap Tito.
Ia bahkan mempersilakan bawahannya untuk berinisiatif. Soalnya, kewenangan yang diberikan cukup luas. Tapi satu hal yang ditegaskan: kecepatan eksekusi. Menurutnya, respons yang lamban bukanlah pilihan.
Artikel Terkait
Dua Warga China Ditahan di Kalbar Usai Serang Anggota TNI di Lokasi Tambang
Habib Rizieq dan Massa Islam Desak Netflix Hapus Konten Pandji yang Disangkutkan dengan Salat
Menlu Sugiono: Diplomasi Indonesia Harus Berbasis Realisme di Tengah Dunia yang Abu-Abu
Malam itu, Jakarta Mulai Menghapus Jejak Monorel yang Mangkrak