Atta Halilintar Jadi Produser Film Kuncen: Sinopsis, Pemain, dan Jadwal Tayang 6 November 2025

- Kamis, 06 November 2025 | 06:00 WIB
Atta Halilintar Jadi Produser Film Kuncen: Sinopsis, Pemain, dan Jadwal Tayang 6 November 2025

Atta Halilintar Jadi Produser Eksekutif Film Horor Kuncen, Tayang November 2025

YouTuber ternama Atta Halilintar mengambil peran baru di dunia film sebagai produser eksekutif untuk film horor terbaru berjudul Kuncen. Ini menjadi momen penting baginya untuk belajar lebih dalam tentang industri perfilman.

Atta mengungkapkan antusiasmenya untuk belajar dari para profesional yang telah berpengalaman. "Di film Kuncen saya banyak belajar dari teman-teman produser bagaimana membuat sebuah karya film untuk menjadi lebih baik lagi," ujar Atta Halilintar. Ia berharap ilmu yang didapatkan dapat diaplikasikan dalam proyek film berikutnya.

Sinopsis Film Kuncen: Misteri dan Horor di Balik Gunung

Film Kuncen mengisahkan tentang Awindya, yang diperankan oleh Azela Putri, yang harus naik gunung untuk mencari kekasihnya yang hilang kontak. Dia ditemani oleh kedua temannya, Vonny Felicia dan Mikha Hernan.

Sesampainya di gunung, mereka dihadapkan pada peristiwa mistis yang tak terduga. Kematian sang Juru Kunci (Kuncen) karena ilmu hitam menjadi awal petualangan horor mereka. Kelompok ini kemudian bertemu dengan Yoga (Cinta Brian) dan Diska (Davina Karamoy) yang juga sedang mencari orang hilang.

Perjalanan kelima remaja ini berubah menjadi mimpi burur yang dipenuhi dengan hal-hal gaib di luar nalar. Setting atmosfer gunung yang sunyi, kabut tebal, dan hutan yang misterius membangun ketegangan sepanjang film.

Pengalaman Horor Emosional dan Tema Persahabatan


Halaman:

Komentar