Suasana di Polda Metro Jaya pada Rabu (21/1) itu cukup berbeda. Insanul Fahmi datang untuk klarifikasi, tapi aura yang terpancar dari dirinya jauh lebih sunyi. Ia tampak pendiam, bahkan cenderung menutup diri dari kerumunan awak media yang sudah menunggu.
Ketika diserbu pertanyaan, jawabannya sangat singkat. Hampir semua penjelasan diserahkan pada kuasa hukumnya, Tommy Tri Yunanto. Seolah ada beban berat yang membuatnya enggan bicara panjang lebar.
Menurut Tommy, kondisi kliennya ini wajar. "Insanul dari tadi takut dia mau bicara," ujarnya. Rupanya, pria yang juga suami sah Wardatina Mawa itu sedang berjuang untuk berdamai dengan dirinya sendiri di tengah situasi yang pelik ini.
"Karena ini kan dia lagi berdamai dengan dirinya sendiri untuk bisa bagaimana nanti melakukan satu upaya-upaya," tambah Tommy.
Kekhawatiran salah bicara tampak jelas. Insanul sangat berhati-hati, khawatir satu kata yang meleset justru akan memperkeruh proses mediasi yang sedang dijalani dengan pihak Mawa. Semuanya serba diukur.
"Dia katakan ini dia berusaha ya, gimana caranya jangan sampai salah penafsiran ya," Tommy melanjutkan. "Jadi apapun yang dilakukan Insanul jangan sampai ini... dia kan lagi ada upaya untuk bisa berdamai."
Artikel Terkait
Kalung Rp 240 Juta dari Maia Estianty yang Bersinar di Leher Syifa Hadju
Momen Haru Prabowo di Pelaminan Aspri Kesayangannya
El Rumi dan Syifa Hadju Resmi Bertunangan di Acara Tertutup Senayan
Insanul Fahmi Siap Hadapi Proses Hukum Jika Mediasi Gagal