Jennifer Coppen Bicara Soal Impian Eropa dan Masa Depan Bersama Justin Hubner
Rupanya, Jennifer Coppen sedang bersiap untuk sebuah babak baru. Aktris berdarah Belanda itu tak hanya akan pindah ke Eropa, tapi juga membawa serta putrinya, Kamari Sky. Tapi jangan salah, ini bukan kepindahan permanen.
Menurutnya, dia cuma butuh suasana baru. "Pindahnya itu bukan yang pindah selamanya, tapi mungkin lebih banyak menghabiskan waktu di Eropa saja," ujar Jennifer saat ditemui di kawasan Daan Mogot, Jakarta Barat, Minggu (23/11).
Alasannya sederhana: ingin bernapas lega. "Supaya bisa sedikit bernafas saja gitu. Kayak hidup normal aja," tambahnya dengan nada santai.
Sebagai public figure, Jennifer merasa ruang privasinya terus tergerus. Setiap langkahnya seolah jadi konsumsi publik. Rasanya kurang nyaman, katanya. Makanya dia ingin tinggal di tempat di mana dia bisa berbaur seperti orang biasa. "Kadang kangen aja di-treat seperti orang biasa gitu," ungkapnya.
Artikel Terkait
Mentan Amran Salah Sebut Nama Gubernur Jabar, Ruang Rapat Bergemuruh Tawa
Ammar Zoni Berharap Tak Kembali ke Nusakambangan, Ungkap Alasan Pilih Cipinang
Ivan Gunawan Ungkap Transformasi Pribadi dan Proyek Masjid Impian
Ridwan Kamil Buka Suara Usai Perceraian: Masih Ingin Pertahankan Hubungan