Fakta di Balik Lagu 'Sally Sendiri': Ariel NOAH Buka Suara Soal Sosok Sally
Beredar spekulasi publik yang mengaitkan sosok Sally dalam lagu Noah 'Sally Sendiri' dengan Sarah Amalia, mantan istri Ariel NOAH. Bagaimana sebenarnya kisah di balik lagu ini?
Lagu 'Sally Sendiri' menceritakan tentang seorang perempuan yang merasa kesepian karena cintanya tidak berbalas. Banyak yang menduga Sally adalah singkatan dari Sarah Amalia, sehingga memicu berbagai tanya di kalangan penggemar.
Melalui akun TikTok resmi NOAH, Ariel akhirnya menjawab rasa penasaran penggemar tentang identitas Sally. Seorang pengguna bertanya langsung: "Min, dari dulu saya selalu penasaran siapa Sally?"
Ariel dengan tegas menjelaskan bahwa Sally adalah karakter fiksi. "Siapa Sally? nggak nama orang aslinya itu cuma cerita," ujar vokalis NOAH tersebut.
Artikel Terkait
Foto Viral dan Komentar Lama: Benarkah Jule dan Jefri Nichol Lebih dari Sekadar Teman?
Mentan Amran Salah Sebut Nama Gubernur Jabar, Ruang Rapat Bergemuruh Tawa
Ammar Zoni Berharap Tak Kembali ke Nusakambangan, Ungkap Alasan Pilih Cipinang
Ivan Gunawan Ungkap Transformasi Pribadi dan Proyek Masjid Impian