Presiden Prabowo Hadiri KTT ASEAN di Malaysia, Agenda Berikutnya KTT APEC Korea
IDXChannel - Presiden Indonesia, Prabowo Subianto, telah bertolak menuju Kuala Lumpur, Malaysia pada Sabtu, 25 Oktober 2025. Kunjungan kerja ini bertujuan untuk menghadiri Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ke-47 ASEAN yang menjadi agenda penting diplomasi regional.
Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg), Prasetyo Hadi, mengonfirmasi keberangkatan Presiden Prabowo melalui sebuah keterangan video. "Pada sore hari ini Bapak Presiden bertolak ke Kuala Lumpur untuk mengadiri KTT ASEAN," ujarnya.
Setelah menyelesaikan rangkaian acara KTT ASEAN, jadwal Presiden Prabowo Subianto masih padat. Beliau diagendakan untuk melanjutkan perjalanan diplomatiknya ke Korea Selatan guna menghadiri Konferensi Tingkat Tinggi Asia-Pacific Economic Cooperation (KTT APEC).
Artikel Terkait
Drama Kafe hingga Perpustakaan: Ancaman Seram Tenten untuk Akhiri Amelia!
Bintang Timur Surabaya Hancurkan Asahan FC 9-1! Ini Jalannya Pesta Gol di Pro Futsal League
Prabowo Ungkap Peran Rahasia Santri Masa Kini yang Bakal Guncang Masa Depan Indonesia
Misteri Masuknya Islam ke Indonesia: Teori Gujarat, Arab, Persia, dan Cina yang Bikin Penasaran