Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi mengatakan, hilangnya Naila sudah dilaporkan pihak keluarga pada Rabu (5/6). Saat ini proses pencarian masih berlangsung.
"Proses pencarian sedang berlangsung, kami sangat prihatin atas kejadian ini," kata Ade Ary kepada wartawan, Jumat (7/6).
Ade mengatakan, saat berangkat dari rumah, Naila memakai seragam batik SMA, sepatu hitam, kerudung putih, dan kacamata hitam.
Dari tangkapan CCTV, Naila terlihat berangkat sekolah menggunakan angkutan umum Jaklingko nomor 42 jurusan Pondok Kelapa-Kampung Melayu. Setelah berangkat, dia tidak diketahui keberadaannya.
Sumber: jawapos
Artikel Terkait
Meta Cabut Sementara Fitur Karakter AI untuk Remaja di Facebook dan Instagram
Pejabat AS Soroti Maraknya Penipuan Online dalam Pertemuan Anti-Perbudakan di Jakarta
Trump Bongkar Senjata Rahasia Discombobulator dalam Operasi Gagal Tangkap Maduro
Singapura Gelontorkan Rp13 Triliun untuk Ambil Posisi di Peta Persaingan AI Global