Menteri Purbaya Turun Langsung Pantau Perbaikan Coretax

- Minggu, 18 Januari 2026 | 19:20 WIB
Menteri Purbaya Turun Langsung Pantau Perbaikan Coretax

Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa mengaku sistem Coretax kini sudah mulai membaik. Meski begitu, komitmennya untuk turun langsung ke lapangan tetap tinggi. Dia berjanji akan terus memantau dan mendatangi kantor-kantor yang masih melaporkan masalah dengan sistem perpajakan terbaru itu.

Janji ini diucapkan Purbaya usai blusukan ke kantor Danantara, yang sebelumnya mengeluhkan sistem Coretax yang mandek. Menurut sang Menteri, masalah teknis di Danantara itu sudah beres. "Jadi saya lihat masalahnya di mana, enggak berapa kelihatan waktu itu. Sudah diberesin," ujarnya.

Pernyataan itu dia sampaikan saat ditemui di Gedung Sasono Utomo, TMII, Jakarta Timur, pada Minggu (18/1/2026).


Halaman:

Komentar